TP PKK Berikan Bantuan Bahan Pokok Bagi Warga Terdampak Covid 19 di Pekon Karang Brak
.
.
PEMATANGSAWA -- Untuk kesekian kalinya Tim Penggerak PKK Kabupaten Tanggamus, memberikan bantuan sembako kepada warga kurang mampu dan terdampak Covid 19 di Kabupaten Tanggamus. Kali ini Ketua TP PKK Tanggamus Hj. Sri Nilawati Syafi'i, memberikan bantuan kepada masyarakat yang ada di Pekon Karang Brak, Kecamatan Pematang Sawa.
Sri Nilawati mengatakan, akibat pandemi Covid 19, dampaknya dirasakan semua pihak, terutama bagi masyarakat yang kurang mampu. "Berangkat dari keprihatinan tersebut TP PKK peduli mengumpulkan sembako lalu dibagi-bagikan kepada masyarakat kurang mampu," kata Sri Nilawati.
Menyikapi banyaknya masyarakat yang terdampak Covid 19, Sri mengakui masih ada pekon yang belum disambanginya. Untuk itu Ia menyatakan akan secara bertahap memberikan bantuan kepada masyarakat yang ada.
"Kedepan insya Allah, kita upayakan di setiap kecamatan akan kita berikan bantuan sosial kemanusiaan. Ini juga sebagai bukti nyata bahwa Tim Penggerak PKK hadir dan peduli kepada masyarakat yang kurang mampu," ujarnya.
Ia berharap, bantuan tersebut dapat sedikit meringankan beban yang dirasakan masyarakat akibat pandemi Covid-19. Sri juga berpesan agar masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari, yakni memakai masker, menjaga jarak, tidak berkerumun dan sering cuci tangan pakai sabun.
"Kita jangan lengah, kendati saat ini telah diberlakukan new normal, bukan berarti protokol kesehatan diabaikan. Justru sebaliknya protokol kesehatan senantiasa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, baik dalam keluarga, maupun lingkungan kerja," tandasnya. (Kominfo/Maridi)