Wakil Bupati Hadiri Penyerahan Bantuan CSR Dari BRI Kepada RSUD Batin Mangunang

Wakil Bupati Hadiri Penyerahan Bantuan CSR Dari BRI Kepada RSUD Batin Mangunang

 

 

Kotaagung -- Wakil Bupati Tanggamus Hi. AM. Syafi'i, menghadiri Penyerahan Bantuan Corporate Sosial Responsibility (CSR) secara simbolis dari Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Pringsewu Kepada Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Batin Mangunang, Kotaagung, Senin (29/11/2021).

 

 

Hadir dalam kesempatan itu, Pimpinan Cabang BRI Pringsewu Nurlaela Zuliatus Syiham, Staf Ahli Bupati Mulkifli Novem, Direktur RSUD Batin Mangunang dr. Meri Yosefa ,dan perwakilan dari Dinas Kesehatan.

 

Wakil Bupati AM. Syafi'i, dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada BRI Cabang Pringsewu yang sudah memberikan bantuan CSR kepada Rumah Sakit Batin Mangunang. 

 

 

"Semoga bantuan ini bisa bermanfaat untuk keperluan di Rumah Sakit Batin Mangunang dan untuk membantu para saudara kita masyarakat Tanggamus yang terpapar akibat Covid 19."

 

"Mari kita sama-sama berdoa agar pandemi Covid 19 ini segera berakhir, masyarakat kembali hidup normal, ekonomi kembali pulih, dan masyarakat bisa beraktivitas seperti biasanya," ajak Wabup.

 

 

Adapun bantuan yang diberikan diantaranya 58 unit tabung oksigen kapasitas 6m3 beserta isinya, 5 unit kursi roda, 5 unit hepafilter, 2 unit neon box, dan 2 unit running text. (Kominfo/mar)

Kabupaten Tanggamus

Kabupaten Tanggamus diresmikan berdasarkan Undang-Undang Nomor 2 Tahun 1997, tanggal 21 Maret 1997. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 4.654,98 Km² dan berpenduduk sebanyak 580.383 jiwa (tahun 2017) dengan kepadatan penduduk 124 jiwa/km².  

Hj. Dewi Handajani, SE,. MM

counter

Articles View Hits
3926009

Kontak Kami

  This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.
  (0722) 7220012
  Jl. Jendral Suprapto No.05, Kota Agung Timur 

Begawi Jejama