Bupati Tanggamus Lantik Camat dan Pejabat Administrator Dengan Protokol Kesehatan Covid 19
.
.
Kota Agung -- Bupati Tanggamus Hj. Dewi Handajani, melantik Camat dan Pejabat Administrator dilingkungan Pemerintah Kabupaten Tanggamus, di Ruang Rapat Utama Kantor Bupati Tanggamus, Kamis (9/4/20). Ada yang berbeda dalam pelantikan ini, karena dilakukan dengan menggunakan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid 19. Dengan tidak dihadiri oleh para Kepala OPD dan undangan, dengan menjaga jarak serta menggunakan masker, serta tanpa bersalaman untuk ucapan selamat.
Pelantikan sendiri dilaksanakan berdasarkan Surat Keputusan Bupati Tanggamus Nomor : 821.2/587/39/2020 Tanggal 7 April 2020 tentang Pemberhentian, Pemindahan dan Pengangkatan Pegawai Negeri Sipil Dalam dan dari Jabatan Camat dan Administrator dilingkungan Pemerintah Kabupaten Tanggamus.
Adapun para pejabat yang dilantik yaitu Pardi sebagai Camat Sumberejo, Nauval sebagai Camat Kelumbayan, Yusef sebagai Camat Cukuh Balak, Suhairi sebagai Camat Bulok, Kusairi sebagai Camat Kota Agung, Syarif Zulkarnain sebagai Kepala Bagian Persidangan pada Sekretariat DPRD, Mujiono sebagai Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah, Sartono sebagai Sekretaris Kecamatan Kota Agung, Isman Hadi Sekretaris Kecamatan Air Naningan, Budi Wahyudin Sekretaris Kecamatan Sumberejo, Andi Khalil sebagai kepala Bidang Pengembangan Sosial Dinas Sosial, Zuldi Erwin Sinungan sebagai Inspektur Pembantu I pada Inspektorat, Tabrani Rofi'i sebagai Inspektur pembantu V pada Inspektorat, M Yasmiransyah sebagai Inspektur pembantu IV pada Inspektorat.
Bupati Hj. Dewi Handajani dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada para pejabat yang dilantik, serta berharap semoga Allah SWT memberikan kemudahan dalam rangka melaksanakan tugas dan pengabdiannya.
"Saya berpesan kepada seluruh pejabat yang baru dilantik agar segera melaksanakan tugas dan fungsi dengan sebaik-baiknya, serta menjunjung tinggi disiplin, profesionalisme, integritas dan moralitas. Selain itu, hal penting lainnya yang harus saudara – saudara lakukan yaitu peningkatan kinerja organisasi maupun individu, penegakan disiplin aparatur, pembenahan administrasi, menyusun perencanaan program dan kegiatan sesuai dengan skala prioritas," kata Bupati.
Khusus kepada para Camat, Bupati meminta agar Camat dapat menjalankan edukasinya dan berkomunikasi dan melaporkan segala perkembangan yang ada, serta menjadi garda terdepan dalam rangka pencegahan Covid 19 di Kabupaten Tanggamus. Beliau berharap agar di Kabupaten Tanggamus tidak ada masyarakat terpapar apalagi yang meninggal akibat Virus Corona. Lebih lanjut Bupati mengatakan bahwa dirinya akan terus mengevaluasi kinerja para pejabat.
"Apabila ada hal-hal yang dirasakan masyarakat kurang, maka jangan salahkan kami bisa mengambil kebijakan untuk evaluasi kedepannya."Sekali lagi, jalankan amanah tugas dan fungsinya serta dapat memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat Tanggamus," pungkas Bupati.
Hadir dalam pelantikan tersebut, Asisten Bidang Administrasi Jonsen Vanissa, para Staf Ahli Bupati, Inspektur Ernalia dan Kepala BKPSDM Aan Derajat. (Kominfo/Maridi)