Pemkab Tanggamus Dukung Kegiatan Mingguan Implementasi Proyek Perubahan FORSIDA

Pemkab Tanggamus Dukung Kegiatan Mingguan Implementasi

Proyek Perubahan FORSIDA

 


Tanggamus-15 Okt 2024.  Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan politik (KESBANGPOL) Kabupaten Tanggamus Beni Irawan S.E.,MM menyampaikan dalam agenda sosialisasi Draft Perkada Forsida ini, bahwa Kesbangpol telah menyusun proyek perubahan yaitu (FORSIDA) Forum Sinergi dan Dialog sebagai suatu upaya strategis dalam hal mengatasi segala permasalahan Kamtibnas (keamanan dan ketertiban) di Kabupaten Tanggamus. 

 

  

Dalam Kesempatan ini Pj. Bupati Tanggamus lebih lanjut melalui Video Interaktif mengucapkan Terimakasi kepada Bapak Beni Irawan yang telah mewujudkan pembangunan di kabupaten Tanggamus. Beliau juga menyampaikan bahwa kegiatan ini akan bermanfaat penuh dalam rangka menguatkan daya saing Kabupaten Tanggamus. Sehingga Tanggamus akan lebih menarik dan meningkatkan inverstasi tentunya yang berdampak pada pertumbuhan ekonomi di kabupaten Tanggamus kedepannya.

 

 

Selanjutnya hasil  dari Sosialisasi Draft Peraturan Kepala Daerah tentang FORSIDA ( Forum Sinergi dan Dialog) Masyarakat bersama Kepala Perangkat Daerah dan Stakeholder ini, menghasilkan Beberapa hal dimana Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik kabupaten Tanggamus memaparkan isi Draft peraturan kepala daerah tentang pedoman pembentukan FORSIDA, yang meliputi tujuan, mekanisme pembentukan serta peran FORSIDA dalam mendukung program pembangunan daerah. Agenda berikutnya dilanjutkan diskusi interaktif antara peserta sosialisasi dengan narasumber mengenai poin-poin penting dari draft peraturan tersebut.


Berdasarkan hasil diskusi didapat bahwa seluruh peserta sosialisasi yang terdiri dari kepala perangkat daerah dan stakeholder sangat mendukung dan menyetujui terbentuk nya FORSIDA karena dengan dibentuknya FORSIDA dapat menjadi solusi inovatif dalam mengatasi masalah kamtibnas diwilayah kabupaten Tanggamus sehingga dapat berdampak pada peningkatan kesejahteraan hidup masyarakat kabupaten Tanggamus.


Perserta sosialisasi juga berharap kepada Seketaris Daerah Kabupaten Tanggamus yang mewakili TAPD (Tim Anggaran Perangkat Daerah) dapat memberikan anggaran untuk kegiatan sosialisasi dan pembentukan FORSIDA di tingkat kecamatan dan pekon.


Acara ditutup oleh Pj. Seketaris Daerah Kabupaten Tanggamus Bapak Suaidi, beliau menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh anggota sosialisasi atas partisipasi aktif dalam kegiatan ini, beliau juga berharap agar FORSIDA dapat segera terbentuk dan berfungsi secara efektif untuk kemajuan Kabupaten Tanggamus tutupnya.

Kabupaten Tanggamus

Kabupaten Tanggamus diresmikan berdasarkan Undang-Undang Nomor 2 Tahun 1997, tanggal 21 Maret 1997. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 4.654,98 Km² dan berpenduduk sebanyak 580.383 jiwa (tahun 2017) dengan kepadatan penduduk 124 jiwa/km².  

Hj. Dewi Handajani, SE,. MM

counter

Articles View Hits
4275189

Kontak Kami

  This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.
  (0722) 7220012
  Jl. Jendral Suprapto No.05, Kota Agung Timur 

Begawi Jejama